ASUS ZenFone Smartphone Android Terbaik

Apa kabar sobat gadget ? kali ini saya akan berbagi informasi mengenai product - product unggulan ASUS. Seperti ASUS Zenfone 4 , ASUS Zenfone 5 dan ASUS Zenfone 6. Baiklah langsung saja kita Review Smartphone Android Terbaik dari ASUS ini !

ZenFone – Smartphone Luar Biasa untuk Semua Orang


ZenFone memiliki desain yang indah, material berkualitas tinggi, fungsionalitas ASUS ZenUI yang lengkap untuk menghadirkan kemewahan bagi pengguna. Hadir dalam pilihan layar berukuran 4 sampai 6 inci dan berbagai pilihan warna, pasti ada satu tipe ZenFone yang cocok digunakan oleh setiap orang, apapun kebutuhan dan gaya hidup mereka. Sebagai gambaran, ZenFone telah dilengkapi lapisan Corning® Gorilla® Glass 3 untuk kehandalan dan daya tahan lebih baik terhadap goresan.

ASUS Zenfone 4


Sesuai namanya ASUS Zenfone 4 memiliki layar 4" (inci) dengan dilengkapi Capacitive touch panel. Oh iya jangan khawatir untuk desain ASUS Zenfone 4 karena ASUS Zenfone 4 adalah  Smartphone dengan layar 4 inci Terbaik jika dibandingkan dengan produk - produk lain yang notabene hanya mementingkan harga yang murah tetapi kualitas di bawah rata-rata. Berbeda dengan ASUS Zenfone 4 yang di rancang dengan mementingkan pengalaman terbaik baik untuk konsumennya.

Untuk anda yang menyukai warna-warna tertentu ASUS Zenfone 4 memiliki berbagai macam warna seperti Kuning , Biru Langit , Merah , Putih dan Hitam. Tidak hanya itu, kita juga dapat mengubah warna - warna tersebut sesuai dengan suasana hati kita. Disamping itu Harga Smartphone Android Terbaik ini bisa dibilang sangat terjangkau. Untuk harga resminya sendiri hanya berkisar  1 Juta Rupiah.

Coba sekarang kita bandingkan dengan smartphone lain. Dengan harga yang sangat terjangkau ASUS Zenfone 4 sudah berani memberikan Spesifikasi yang sangat wow. Seperti Layar 4" dengan Dimensi 124.42 x 61.44 x 111.2 mm (LxWxH) dan Berat 115 g ( include baterai ). Tidak hanya itu saja,
Smartphone dengan layar 4 inci ini juga memiliki kelebihan di dalam Sistem Operasinya ( OS ) seperti
CPU Intel® Atom™ Z2520 ( 1.2 GHz ), RAM 1 GB dengan PLATFORM Android 4.3 (Jelly Bean) bisa diupgrade juga menjadi KitKat.

Masih ada lagi yang lebih gila dari Smartphone layar 4 inci ini. Untuk Storage ada 8GB eMMC Flash
5GB free lifetime ASUS WebStorage. Kemudian Slot Memori Micro SD card ( hingga 64 GB)
tidak diragukan lagi bukan?

Apalagi untuk konsumen yang doyan banget sama Browsing / Ngenet. ASUS Zenfone 4 ini di lengkapi beberapa Teknologi Konektivitas seperti WLAN 802.11 b/g/n , Bluetooth V4.0+A2DP dan Dual Micro SIM card. Untuk Dual SIM nya sendiri dibagi menjadi 2 Jaringan yaitu UMTS/WCDMA dengan HSPA UL:5.76 Mbps /DL:42 Mbps dan DC-HSPA+ UL:5.76 Mbps/DL:42 Mbps. Untuk 3G UMTS 850/900/1900/2100 dan 2G EDGE/GPRS/GSM : 850/900/1800/1900.

Atau mungkin untuk yang doyan jalan - jalan keliling indonesia ASUS Zenfone 4 dilengkapi GPS & GLONASS. Tidak usah khawatir jatuh atau lecet Smartphone dengan Layar 4 inci ini sudah dilengkapi dengan pelindung layar Gorilla Glass yang dapat melindungi smartphone anda dari goresan dan guncangan meskipun itu jatuh.

Jika anda tipe orang yang suka selfie/ narsis Smartphone dengan layar 4 inci ini juga memiliki Kamera depan dan belakang.Untuk kamera depan sendiri ada 0.3 Mega-Pixel sedangkan untuk kamera belakang terdapat 5 Mega-Pixel + Auto Focus. Bagaimana menurut anda? dengan harga yang segitu terjangkau sudah banyak  feature yang anda dapatkan.

Untuk baterai ASUS Zenfone 4 memiliki kapasitas 1200 mAh Lithium. Adapun Aplikasi dari smartphone ini seperti Google App,ASUS Sync, MyCloud, File Manager, MyLibrary, Blackberry Messenger dan masih banyak lagi aplikasi yang anda dapatkan dengan ASUS Zenfone 4 ini.

Gimana sobat gadget? Masih ingin membahas lebih lanjut?
Baiklah sekarang kita akan membahas Kakak dari ASUS Zenfone 4 yaitu .

ASUS Zenfone 5


Sesuai dengan namanya Smartphone dengan layar 5 inci ini memiiliki karakteristik yang berbeda sedikit dengan adiknya ASUS Zenfone 4 tadi. Langsung saja , disini mimin akan membahas lebih detail Spesifikasi ASUS Zenfone 5.

Siapa bilang ASUS mengeluarkan produk dengan harga yang mahal - mahal? jika dibandingkan dengan smartphone lainnya ASUS termasuk salah satu smartphone dengan harga termurah di Indonesia. Apalagi desain - desain keluaran ASUS biasanya lebih menarik dan lebih murah dilirik oleh orang - orang.

Pada smartphone dengan layar 5 inci ini Operating System ( OS ) yang terdapat didalam smartphone ini sudah dapat dibilang diatas rata-rata. Coba kita simak bersama - sama. CPU Intel® Atom™ Z2560 ( 1.6 GHz ) yang sudah hampir menyamai notebook. Kemudian RAM 2 GB, bisa kita banyangin sekarang komputer dengan RAM 512 MB saja sudah bisa dibilang lancar kalau buat nonton video ataupun main game apalagi kalau RAM 2 GB dari Smartphone dengan layar 5 inci ini? sobat gadget dapat bermain game tanpa takut lag atau grafiknya patah - patah didukung processor Intel® Atom™ Z2560 ( 1.6 GHz ) wuihhh bakal betah ngegame pastinya. Tak perlu khawatir akan Baterainya karena baterai pada ASUS Zenfone 5 adalah 2110 MaH Lithium.

Jika sobat gadget tipe orang yang suka selfie/ narsis Smartphone dengan layar 5 inci ini juga memiliki Kamera depan dan belakang.Untuk kamera depan sendiri ada 2 Mega-Pixel sedangkan untuk kamera belakang terdapat 8 Mega-Pixel + Auto Focus dan F2.0 Aperture, PixelMaster. Wah bisa-bisa memori penuh hanya dengan foto saja dong? Tenang saja ASUS Zenfone 5 ini juga dilengkapi Storage yang cukup besar yaitu 8GB eMMC Flash, 5GB free lifetime ASUS WebStorage ditambah Slot Memori Micro-SD card hingga 64GB dijamin deh ga bakal penuh itu memori dengan foto-foto sobat gadget.

Tadi mimin sudah membahas smartphone untuk gaming yang baik dan smartphone untuk selfie yang canggih. Selanjutnya mimin akan membahas tentang Networking pada Smartphone dengan Layar 5 inci ini. Langsung saja, ASUS Zenfone 5 memiliki DUAL SIM NETWORK yaitu UMTS/WCDMA dengan HSPA UL:5.76 Mbps /DL:42 Mbps dan DC-HSPA+ UL:5.76 Mbps/DL:42 Mbps. Kemudian dibagi lagi menjadi 2 yaitu 3G dan 2G. Untuk yang  3G ada UMTS 850/900/1900/2100 dan untuk 2G  EDGE/GPRS/GSM 850/900/1800/1900. Dijamin untuk yang hobi update status bakal lancar tanpa hambatan. Apalagi yang suka selfie trus upload - upload foto.

Untuk mengabadikan momen? ya sudah jelas cocok banget untuk smartphone yang satu ini. selain foto pada video juga memiliki Playback MPEG-4 up to 1080p , Video Recording at 30fps dan DivX, H264, MPEG4, H263, Xvid, dan juga 3gp.

Tak hanya itu saja, hampir sama dengan ASUS Zenfone 4 smartphone dengan layar 5 inci ini juga sangat cocok digunakan untuk sobat gadget yang suka jalan - jalan tanpa harus takut tersesat. Karena ASUS Zenfone 5 juga dilengkapi dengan GPS & GLONASS.

Hobbi dengerin musik? ASUS Zenfone 5  memiliki dual Microphone dengan Noise Cancellation, kemudian ASUS SonicMaster yang berguna untuk menjernihkan suara dan bass, lali FM Receiver untuk menangkap sinyal radio. Ekstensi yang dapat digunakan pada ASUS Zenfone 5 ada MP3, AAC, AAC+, eAAC+, WMN, MIDI, WAV, AC3, FLAC. Dengan harga diantara Rp. 2,5jt

Adapun Aplikasi dari smartphone ini seperti Google App,ASUS Sync, MyCloud, File Manager, MyLibrary, Blackberry Messenger dan masih banyak lagi aplikasi yang anda dapatkan dengan ASUS Zenfone 5 ini kalau disebutin semua mungkin ga muat postnya. Kira-kira dari ASUS Zenfone 4 dan ASUS Zenfone 5 menurut sobat gadget bagaimana? Atau sudah pusing memilih? Biar mimin tambahin pusing deh kalau gitu
selanjutnya kita akan membahas kakak pertama Zenfone 4 yaitu


ASUS Zenfone 6


Sama seperti adik-adiknya yang tadi dilihat dari namanya sudah jelas kan pasti ukuran smartphone ini adalah 6". Smartphone dengan layar 6 inci ini bisa dibilang tablet bisa juga dibilang smartphone karena ukurannya yang besar itu tadi.

Dengan mementingkan pengalaman terbaik bagi konsumen, ASUS berusaha untuk menemukan keseimbangan sempurna antara teknologi dan desain. Dengan sikap tanpa kompromi dalam menciptakan kesempurnaan, kami merancang setiap detail untuk menjawab kebutuhan konsumen, baik emosional maupun fungsional. Langsung saja mimin juga akan menjelaskan spesifikasi dan harga dari ASUS Zenfone 6 ini.

Pada smartphone dengan layar 6 inci ini Operating System ( OS ) yang terdapat didalam smartphone ini sudah dapat dibilang diatas rata-rata. Coba kita simak bersama - sama. CPU Intel® Atom™ Z2580 ( 2.0 GHz ) yang sudah hampir menyamai notebook. Kemudian RAM 2 GB, bisa kita banyangkan sekarang komputer dengan RAM 512 MB saja sudah bisa dibilang lancar kalau buat nonton video ataupun main game apalagi kalau RAM 2 GB dari Smartphone dengan layar 6 inci ini? sobat gadget dapat bermain game tanpa takut lag atau grafiknya patah - patah didukung processor Intel® Atom™ Z2580 ( 2.0 GHz ) wuihhh bakal betah ngegame pastinya. Tak perlu khawatir akan Baterainya karena baterai pada ASUS Zenfone 6 adalah 3300 mAh Lithium. Jadi , sudah makin mantap lagi kan buat gaming? ya inilah ke unggulan dari Smartphone dengan Layar 6 inci ini.

Jika sobat gadget tipe orang yang suka selfie/ narsis Smartphone dengan layar 6 inci ini juga memiliki Kamera depan dan belakang.Untuk kamera depan sendiri ada 2 Mega-Pixel sedangkan untuk kamera belakang terdapat 13 Mega-Pixel + Auto Focus dan F2.0 Aperture, PixelMaster. Wah bisa-bisa memori penuh hanya dengan foto saja dong? Tenang saja ASUS Zenfone 6 ini juga dilengkapi Storage yang cukup besar yaitu 16GB eMMC Flash, 5GB free lifetime ASUS WebStorage ditambah Slot Memori Micro-SD card hingga 64 GB dijamin deh ga bakal penuh itu memori dengan foto-foto sobat gadget.

Tadi mimin sudah membahas smartphone untuk gaming yang baik dan smartphone untuk selfie yang canggih. Selanjutnya mimin akan membahas tentang Networking pada Smartphone dengan Layar 6 inci ini. Langsung saja, ASUS Zenfone 6 memiliki DUAL SIM NETWORK yaitu UMTS/WCDMA dengan HSPA UL:5.76 Mbps /DL:42 Mbps dan DC-HSPA+ UL:5.76 Mbps/DL:42 Mbps. Kemudian dibagi lagi menjadi 2 yaitu 3G dan 2G. Untuk yang  3G ada UMTS 850/900/1900/2100 dan untuk 2G  EDGE/GPRS/GSM 850/900/1800/1900. Dijamin untuk yang hobi update status bakal lancar tanpa hambatan. Apalagi yang suka selfie trus upload - upload foto.

Untuk mengabadikan momen? ya sudah jelas cocok banget untuk smartphone yang satu ini. selain foto pada video juga memiliki Playback MPEG-4 up to 1080p , Video Recording at 30fps dan DivX, H264, MPEG4, H263, Xvid, dan juga 3gp.

Tak hanya itu saja, hampir sama dengan ASUS Zenfone 4,ASUS Zenfone 5 dan smartphone dengan layar 6 inci ini juga sangat cocok digunakan untuk sobat gadget yang suka jalan - jalan tanpa harus takut tersesat. Karena ASUS Zenfone 6 juga dilengkapi dengan GPS & GLONASS.

Hobbi dengerin musik? ASUS Zenfone 6  memiliki dual Microphone dengan Noise Cancellation, kemudian ASUS SonicMaster yang berguna untuk menjernihkan suara dan bass, lali FM Receiver untuk menangkap sinyal radio. Ekstensi yang dapat digunakan pada ASUS Zenfone 6 ada MP3, AAC, AAC+, eAAC+, WMN, MIDI, WAV, AC3, FLAC. Dengan harga diantara Rp. 3,1jt

Adapun Aplikasi dari smartphone ini seperti Google App,ASUS Sync, MyCloud, File Manager, MyLibrary, Blackberry Messenger dan masih banyak lagi aplikasi yang anda dapatkan dengan ASUS Zenfone 6 ini kalau disebutin semua mungkin ga muat postnya. Kira-kira dari ASUS Zenfone 4, ASUS Zenfone 5 dan ASUS Zenfone 6? menurut sobat gadget bagaimana? Atau sudah pusing memilih? Biar mimin tambahin pusing deh kalau gitu.


ASUS ZenUI – Indah, Lancar dan Intuitif

Dengan desain visual baru yang dibuat agar lebih efisien, dengan icon modern, tema-tema warna, animasi yang indah, ringtone dan nada notifikasi baru, serta layout yang bersih untuk demi menayangkan informasi secara jelas bagi pengguna. ZenFone merupakan perangkat pertama ASUS yang dilengkapi dengan ZenUI, atau antarmuka baru yang khusus dibuat untuk aplikasi mobile.

ASUS ZenUI juga dilengkapi dua fitur utama, yakni What’s Next dan Do It Later yang didesain khusus untuk mempermudah pengguna dalam pengaturan sejumlah besar informasi yang diterima setiap harinya, dan memungkinkan mereka melakukan berbagai hal dengan lebih produktif.

What’s Next menempatkan informasi terkini, paling penting dan berguna pada pengguna, seperti jadwal meeting yang akan datang, pesan dan panggilan tak terjawab dari kontak VIP, cuaca di tempat tujuan, dan lain-lain pada bagian depan dan tengah lock screen, home screen dan panel notifikasi.

Do It Later membebaskan pengguna agar ia bisa fokus ke tugas yang sedang ia kerjakan, tanpa akan melupakan hal-hal penting lainnya yang perlu ia lakukan setelahnya. Jika pengguna sedang menulis email dan menerima panggilan telepon, cukup dengan satu tombol maka ia akan secara otomatis membuat reminder untuk melakukan panggilan terhadap rekan yang menghubungi. Pengguna juga bisa menyimpan hal-hal yang menarik seperti artikel, video YouTube, atau laman situs apapun untuk dilihat di lain waktu. Setiap reminder dan hal-hal yang disimpan dikumpulkan dalam aplikasi Do It Later yang terpisah serta memiliki shortcut sendiri untuk melakukan aktivitas terkait, seperti melakukan panggilan ataupun melihat situs web tadi.

PixelMaster – Foto Kelas Profesional di Setiap Waktu

Setiap ZenFone memiliki PixelMaster, sebuah teknologi kamera eksklusif ASUS yang terdiri dari berbagai fitur seperti Selfie Mode dan Depth of Field Mode yang meningkatkan performa kamera dan memudahkan pengguna untuk mengambil gambar-gambar dan video berkualitas tinggi. Dua fitur PixelMaster tambahan, yakni Low-light Mode dan Time Rewind juga hadir di ZenFone 5 dan ZenFone 6.

Low-light Mode secara signifikan meningkatkan performa kamera

Low-light Mode secara signifikan meningkatkan performa kamera di kawasan yang berpencahayaan rendah. Dengan menggabungkan piksel-piksel yang tepat, kamera mampu meningkatkan sensitivitas cahaya hingga 400% dan kontras hingga 200% yang pada akhirnya mampu menghadirkan gambar yang terang dan jelas tanpa membutuhkan flash. Electronic Image Stabilizer (EIS) juga mampu meningkatkan performa di suasana redup untuk lebih lanjut meningkatkan hasil foto. Low-light Mode ini juga dapat dimanfaatkan saat merekam video.

Fotografi terkadang menjadi hal yang menyulitkan karena adanya pergerakan, namun Time Rewind membuat pemotretan di momen yang paling pas menjadi mudah. Dengan pengambilan beberapa gambar sebelum dan setelah pengguna menekan tombol shutter, peluang untuk mendapatkan foto sempurna pada objek yang sulit jadi meningkat. Setelah mengambil foto, pengguna bisa “kembali ke masa lalu” dengan mudah untuk memilih hasil terbaik atau juga menyimpan seluruh gambar yang telah ditangkap kamera.


Selfie Mode merupakan cara baru yang inovatif untuk mengambil potret diri (selfie) berkualitas tinggi. Selfie Mode memungkinkan pengguna untuk mengambil foto selfie individu atau bersama dengan teman-teman menggunakan kamera utama beresolusi tinggi di belakang ponsel, bukan kamera beresolusi lebih rendah di bagian depan. Kamera dapat secara otomatis mendeteksi saat wajah-wajah yang akan difoto sudah terdeteksi dalam frame dan mulai menghitung mundur sebelum mengambil tiga foto. Setelah itu, pengguna bisa memilih foto paling bagus untuk disimpan atau dibagikan secara online.


Depth of Field Mode memungkinkan pengguna mengambil foto dengan lebih tajam. Objek di depan akan dibuat lebih tajam dan detail, sementara di belakang akan diberi sentuhan blur yang halus, atau foto yang biasa disebut oleh kalangan fotografer sebagai shallow depth of field, yang biasanya hanya bisa dilakukan menggunakan kamera kelas atas.

Dengan desain yang indah, performa yang terbaik di kelasnya, fitur yang lengkap, serta harga yang terjangkau, menjadikan ASUS ZenFone sebagai smartphone Android terbaik saat ini. Bagaimana? Apakah sobat gadget tertarik dengan keluarga ASUS Zenfone? Segera dapatkan segera di kota sobat gadget sekalian. Demikian yang dapat mimin sampaikan.





Previous
Next Post »